Keep On Moving

Rabu, 23 Maret 2011

Hobi yang menyenangkan

Bosan..bosan..bosan..mungkin kata-kata itu yang sering berputar-putar dalam pikiran kita. Kenapa kita bisa merasa bosan? Mungkin bisa karena kita belum mencoba sesuatu hal baru yang menantang kita untuk bergerak melakukan sesuatu. Sering kita merasa bosan karena apa yang kita lakukan hari selalu sama dari hari kemarin, hari ini atau bahkan hari esok, sepertinya kebanyakan seorang pelajar merasa bosan karena terlalu padatnya dan banyaknya pelajaran di kelas membuat kita membutuhkan "sesuatu yang segar" pada otak kita. Salah satunya kita bisa melakukan hobi yang kita sukai, ada bermacam-macam orang, karakter atau sifat seseorang, maka artinya juga ada bermacam-macam jenis hobi pada diri seseorang. Ada baiknya kita memilik hobi karena hobi itu bisa memecahkan rasa bosan kita, hobi bisa membuat semua orang senang dan tenang. Menurutku hobi itu adalah sesuatu yang bersifat abstrak yang mampu membuat jiwa dan pikiran seseorang menjadi tenang ketika melakukannya. Sementara ada banyak hobi unik dan mengesankan bagi orang yang sangat menyukainya, kalau hobi saya ada banyak seperti menonton film, mendengarkan musik dengan mp3 player, memainkan nunchaku(doublestick), dan baru-baru ini saya suka mengoleksi action figure Kamen Rider atau di Indonesia dikenal Ksatria Baja Hitam. Karena bagiku sejak kecil Kamen Rider itu sangat keren dan alur ceritanya juga lumayan bagus dan seru (terutama ketika saat berubah menjadi Kamen Rider dan aksi petarungan melawan musuh-musuh dan monster). Bicara soal action figure, tidak hanya Kamen Rider yang dibuatkan dalam action figure bahkan tokoh-tokoh kartun seperti Doraemon, Naruto, Shinchan, dan masih banyak lagi. Dan bagi orang yang hobi mengoleksi action figure pasti berpikir-pikir soal harga, karena banyak harga action figure yang mahal dan murah tergantung ukuran, kualitas dan kelangkaan action figure tersebut. Hobi tidak hanya mengoleksi action figure, banyak macam-macam hobi seperti mengoleksi tanaman, motor dan mobil antik, binatang, dan bahkan ada orang yang mempunyai hobi mengumpulkan perangko! Itu sangat unik sekali, karena bagi kita perangko benda sekecil itu pasti banyak yang menyepelekan tapi tidak untuk penghobi perangko ini. Tentu saja ada hobi dalam seseorang yang bisa sangat bermanfaat seperti membereskan rumah atau gudang, menurutku orang seperti itu pasti memiliki rasa yang sangat tidak suka pada hal yang kotor dan berantakan. Mungkin hanya ini yang bisa saya berikan uraian mengenai hobi yang menyenangkan untuk kita semua karena kita semua pasti ingin melakukan sesuatu yang menyenangkan setelah kita bekerja. Jadi Keep on moving your hobbies and love it!

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda